Kata Pengantar


Menjadi seorang teknisi handphone tidaklah mudah, dibutuhkan ketekunan yang terus menerus dan kesabaran yang tinggi, dan di tuntut untuk selalu belajar mengikuti perkembangan Handphone yang terus berkembang dengan pesat. Baik secara hardware, dimana komponen-komponen handphone semakin di perbaharui menjadi semakin canggih, sehingga ketika kita mau melakukan reparasi komponen-komponen yang kita lihat akan terasa baru, yang tentunya dalam hal perbaikannya juga akan berbeda dengan sebelumnya. Jika kita melihat komponen handphone Nokia jaman dulu, akan terasa banyak perbedaan dari segi komponennya dengan Nokia keluaran sekarang sekarang, komponen-komponenya yang semakin kecil, baik itu Capasitor, IC, Resistor ataupun komponennya lainnya.
Begitu juga dengan OS handphone, yang semakin banyak perkembangan juga, dulu tahun 2007 kebelakang kita masih jarang sekali mendengar nama OS Android, yang menjadi kebanggaan pada saat itu adalah handphone merk Nokia, dimana terkenal dengan kekokohannya dan penggunaannya yang sangat simple. Walau pada waktu itu bukan tidak ada handphone dengan OS yang canggih, pada saat itu handphone dengan OS Windows Phone sudah meluncur dengan berbagai kecanggihan yang sudah dimiliki oleh Windows itu sendiri. Namun harga dari handphone dengan OS Windows Phone masih sangat mahal sekali, sehingga jarang sekali orang yang berani membelinya.
Namun sekarang, dimana jaman sudah mulai berkembang dengan pesat khususnya di dunia elektronika, handphone dengan OS canggih, seperti Android, Windows Phone, IOS sudah mudah didapatkan dengan harga yang cukup murah. Bahkan HP di jaman sekarang sudah bukan menjadi barang mewah lagi, melainkan menjadi sebuah kebutuhan dari semua lapisan masyarakat di dunia. Bagaimana tidak, seorang nenek-nenekpun sekarang kemana-mana sudah membawa hp di kantongnya, seorang pengemispun sudah banyak membawa hp, itu karna HP pada saat ini sudah menjadi kebutuhan primer bagi semua lapisan masyarakat. Hanya saja yang membedakan dari segi harga dan kemewahan yang membedakan untuk sekarang ini, dimana orang yang ekonominya cukup banyak menggunakan dengan handphone yang branded dan harga mahal, beda halnya dengan yang ekonominya pas-pasan.
Kondisi seperti inilah yang perlu kita manfaatkan, dimana menjadi seorang teknisi Handphone merupakan sebuah pekerjaan yang sangat menjanjikan, dengan banyaknya pengguna handphone tentu juga akan banyak kerusakan terjadi yang membutuhkan seorang teknisi untuk memperbaikinya. Apalagi sambil dengan membuka Konter dengan menjual berbagai accesories handphone merupakan usaha yang sangat bagus untuk saat ini. Namun sayangnya untuk menjadi teknisi handphone tidaklah mudah, karna memang belum banyak yang menyediakan tempat kursus perbaikan handphone, sekolahpun sampai saat ini belum ada yang membuka jurusan elektronika handpone. Dengan begitu teknisi handphone untuk saat ini masih sangat jarang sekali, bahkan teknisi yang ada sekarang kebanyakan mereka belajar secara otodidak, dengan mengandalkan keinginan yang kuat dan ketegunan dalam terus belajar.
Untuk itu, bagi Anda yang juga ingin belajar secara otodidak mungkin ini akan sedikit membantu bagi Anda dalam mencari materi-materi handphone. Terkadang kita merasa bingung harus bagaimana dan memulainya dari mana untuk belajar menjadi teknisi handphone. Itulah yang selalu menghalangi seseorang untuk belajar menjadi seorang teknisi handphone.
Disini saya mencoba untuk menyusun tahapan-tahapan belajar untuk menjadi teknisi handphone dari nol atau pemula yang belum mempunyai basic sama sekali hingga menjadi teknisi yang profesional. Namun yang akan Saya tulis sebenarnya bukan sebuah materi yang sebenarnya, karna yang akan saya tulis merupakan pengalaman pribadi yang masih belajar menjadi seorang teknisi handphone yang profesional. Maka jika nantinya ada yang tidak sesuai atau tidak relevan haraplah maklum. Dan materi-materi ini juga tidak murni seratus 100% pengetahuan saya pribadi, karna sampai sekarang saya juga masih banyak mencari materi-materi di internet sebagai pengembangan dalam pengetahuan saya. Untuk itu, jika nantinya ada materi yang mirip misalnya dengan web atau blog kalian, mungkin saja belajar dari blog Anda.
Tulisan ini, sebenarnya adalah untuk pribadi saya sendiri sebagai penyimpan apa yang sudah saya pahami agar nantinya tidak lupa, Namun jika tulisan ini juga bermanfaat bagi Anda, bolehlah kita belajar secara bersama-sama untuk menambah pengetahuan kita.

Jawara21 Celluler
Posting Lebih Baru
Previous
This is the last post.

Posting Komentar

[blogger][facebook]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget